Meskipun musim lalu menjuarai Liga Champions, namun Chelsea tidak mau berpuas diri dan bertekad meraih gelar sebanyak mungkin musim depan.
The Blues akhirnya berhasil mencicipi gelar juara Eropa, sejak kedatangan Roman Abramovich ke Stamford Bridge sembilan tahun yang lalu.
Dan bahaya terbesar bagi mereka adalah cara mempertahankan trofi tersebut. Namun seperti diakui oleh pelatih mereka, Roberto Di Matteo bahwa para pemain Chelsea sedang bernafsu besar menjelang bergulirnya musim baru.
Dan target pertama mereka musim depan adalah laga Community Shield, melawan jawara Premier League, Manchester City besok malam, di Villa Park.
"Ada
banyak trofi untuk dimenangkan musim ini. Kami memiliki sebuah tim yang
bagus dan mereka tidak pernah puas dengan pencapaian masa lalu," ujar
pelatih asal Italia tersebut.
"Ada beberapa trofi yang belum dimenangkan oleh para pemain kami, dan tantangan Premier League juga."
"Kami finish di tempat keenam musim lalu dan saya tidak mengira orang senang dengan hal itu. Kami jelas harus lebih baik lagi."
Tidak ada komentar:
Posting Komentar